
HUMASRESSOLOK – Bukit Cangkang didatangi oleh Team Jibom Den Gegana Polda Sumbar pada wilayah hukum Polres Solok Polsek Lembah Gumanti terkait evakuasi bahan peledak di duga jenis mortil yang ditemukan oleh warga An. Toni Putra di Bukit Cangkang Jorong Alahan Panjang Nagari Alahan Panjang Kec. Lembah Gumanti Kab.Solok (13/7).
Team Jibom Sat Brimob Polda Sumbar dipimpin langsung oleh Aipda Hendri Wibowo bersama dengan 5 anggota lainnya, Bripka Rahmat E, Briptu Dede G.R, Bripda Robil Gusti, Bharatu Nofrinaldi dan Bharatu Adriya. Adapun Bahan Peledak di duga jenis mortil yg di evakuasi sebanyak 1 (satu) buah dengan ukuran berat 0,675 Kg dengan panjang 22 Cm dan diameter 5,2 Cm, yang diduga sisa dari latihan militer yang sudah bertahun – tahun di Nagari Alahan Panjang Kec. Lembah Gumanti Kab.Solok.

Kegiatan evakuasi dan pemusnahan bahan peledak jenis mortil tersebut didampingi oleh Kapolsek Lembah Gumanti IPTU Edy Elison, SH, Kanit Intelkam Polsek Lembah Gumanti IPDA Burhayani, Kanit VI Sat Intelkam Polres Solok Bripka Bobby Firmando, SH beserta Personel Polsek Lembah Gumanti. Evakuasi berakhir pukul 19.00 Wib, dan bahan peledak jenis mortil ini langsung dibawa oleh Tim Jibom Gegana Den Polda Sumbar ke lokasi di belakang Polsek Lembah Gumanti untuk dihancurkan ( Disposal), giat Disposal selesai pukul 19.20 Wib, selama giat Evakuasi dan Disposal berlangsung dalam keadaan aman dan terkendali.

“Setelah dilaksanakan serah terima barang bukti Mortil Pendisposalan dari kami kepada Danteam Jibom Sat Brimobda Polda Sumbar Aipda Hendri Wibowo, pukul 20.27 Wib ,team Jibom Sat Brimob Polda Sumbar kembali ke Kota Padang”, tutup Kapolsek Lembah Gumanti IPTU Edy Elison, SH. (HRS)
Be First to Comment