Press "Enter" to skip to content

Gas Bocor, Dua orang mengalami luka bakar di Kayu Manang Pantai Cermin


HUMASRESSOLOK – Berdasarkan Laporan tuntas : LT / 08 / XII / 2021 / Polsek Pantai Cermin tanggal 21 Desember 2021, yang diterima malam ini tentang terbakarnya 2 (dua) orang akibat kebocoran gas saat memasak yang terjadi di Kayu Manang Nagari Surian Kec.Pantai Cermin, Selasa(21/21).

Sekira pukul 17.30 Wib bertempat dirumahnya Sdri.Delvi (24th) sedang memasak didapur mengunakan kayu bakar, pada saat api sudah menyala terjadi kebocoran selang gas Yang berjarak 3 meter dan langsung Api menyambar gas.



Akibat gas yang bocor, langsung menyambar api yang sedang menyala, mengakibatkan seorang anak bernama Arga (2th) terbakar oleh api yang berdiri dekat selang gas bocor.

Melihat cucunya terbakar nenek korban Sdri. Verawati (47th) langsung menolong Arga sehingga keduanya terbakar, dan Sdri. Delvi berteriak meminta bantuan masyarakat sekitarnya.



Melihat kejadian dan mendengar suara teriakan dari Delvi, tetangga langsung menolong korban, selanjutnya kedua korban dibawa ke Puskesmas Surian Kec.Pantai Cermin.

Kedua korban mengalami luka bakar yang cukup parah( Arga luka bakar 90 % dan Verawati luka bakar 70 % ) dan selanjutnya korban dirujuk ke Rumah Sakit Umum M.Jamil Padang.

Menurut penjelasan saksi mata yang melihat, Fiki (25th) dia mendengar tetangganya berteriak minta tolong, dan langsung melihat ke lokasi, ternyata ada api dan kedua korban terlihat tergeletak terbakar, dan langsung bergegas membawa ke puskesmas Surian.



“Saat saya mendengar suara teriakan Delvi, saya berlari untuk melihat ke lokasi, ternyata ada yang terbakar dan berbau gas, bersama sama kami larikan ke puskesmas untuk pertolongan”, ujar Fiki.

Saat dikonfirmasi bersama Kapolsek Pantai Cermin, Iptu Haryoto. Membenarkan kejadian malam ini.

“Memang benar, kami telah menerima laporan tersebut. Tempat kejadian sudah kami amankan, dan korban telah mendapatkan penanganan medis, selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit M.Djamil Padang, karena luka bakar yang diderita cukup parah”, terang Iptu Haryoto.(HRS)

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.