Press "Enter" to skip to content

Musyawarah Perencanaan / Pembangunan peningkatan Jalan Alternatif  dari Talang Babungo menuju Sarik Alahan Tigo dan Nagari Sungai Abu

HUMASRESSOLOK – Pada hari Kamis pagi bertempat di Aula Kantor Camat Hiliran Gumanti Kab.Solok telah dilaksanakan acara Musyawarah Perencanaan / Pembangunan peningkatan Jalan Alternatif  dari Talang Babungo menuju Sarik Alahan Tigo dan Nagari Sungai Abu(20/1).

Musyawarah tersebut dipimpin langsung oleh Anggota DPRD Kab Solok Efdizal, MH Fraksi Demokrat, dalam kegiatan tersebut turut hadir Camat Hilgum Romi Hendrawan, S.Sos.Ms.i, Kapolsek Hiliran Gumanti Iptu Tri Sukra Martin, Walinagari Se Kecamatan Hiliran Gumanti,  Kanit Intelkam Aipda Ilham Syukri, SH,  Babhinsa Nagari Talang Babungo Sertu Ajis Hartin, Tokoh adat Se Kecamatan Hiliran Gumanti dan Tokoh Pemuda serta masyarakat Kec.Hiliran Gumanti.

Adapun kesimpulan dalam musyawarah tersebut:
– Kesepakatan tentang pembangunan jalan lingkar
– Kesepakatan Perbaikan jalan utama dengan anggaran dari pihak PLTMH, sebanyak Rp 1.000.000.000 ( Satu Miliar )
– Anggota DPRD Kab.Solok Efdizal, MH Fraksi Demokrat, akan menganggarkan untuk Pembangunan peningkatan jalan alternatif dari Talang Babungo menuju Sarik Alahan Tigo.
– Penanda tanganan nota kesepakatan.

Kemudian dalam Kesempatannya anggota DPRD Kabupaten Solok Efdizal, MH Fraksi Demokrat juga menyampaikan kepada seluruh yang hadir agar masyarakat membuka suara dan menyampaikan kepada Pihak Pemerintahan Daerah tentang kelanjutan Pembangunan jalan lingkar mulai dari Nagari Talang Babungo menuju Sarik Alahan Tigo dan Nagari Sungai Abu.

Ke selesai pukul 13.30 wib dengan menerapkan protokol kesehatan dan selanjutnya dilaksankan makan bersama.(HRS)

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.